Top Ads

Serah Terima Dampingan PKH Desa Linggasari dan Desa Neglasari Kecamatan Darangdan

Admin
Last Updated 2022-04-26T12:43:26Z



DINAMIKAJABAR | PURWAKARTA - Serah terima Dampingan Program Keluarga Harapan (PKH) Desa Linggasari dan Desa Neglasari Kecamatan Darangdan Kabupaten Purwakarta, yang berlangsung di Aula Desa Linggasari, pada Kamis 16-September 2021.

Serah terima Dampingan PKH Desa Linggasari dan Desa Neglasari dari Pendamping PKH yang lama Anshar Ramdhani 
kepada Pendamping PKH yang baru Rigo Tompati, 
dihadiri Pjs Kepala Desa Linggasari Dian Puspitasari, Pjs Kepala Desa Neglasari Dadang Rahmat, Sekdes Linggasari Eri Agustian bersama Komarudin Kaur Keuangan Desa Linggasari.

Adapun Tugas Pendamping Sosial PKH, meliputi :
-Melakukan kegiatan sosialisasi PKH kepada aparat pemerintah di tingkat Kecamatan dan Desa.
-Melakukan pertemuan awal dan validasi data calon Keluarga Penerima Mamfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH)
PKH.
-Melakukan verifikasi komitmen kehadiran anggota KPM PKH pada layanan fasilitas pendidikan dan kesehatan pada waktu yang telah ditetapkan.
-Melakukan pendampingan KPM PKH dalam fasilitas akses layanan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan sosial untuk pemenuhan komitmen dan kewajiban sesuai untuk pemenuhan komitmen dan kewajiban sesuai ketentuan.
-Melakukan penutahiran data KPM PKH setiap terjadi perubahan.
-Melakukan pertemuan peningkatan kemampuan keluarga (P2K2) bagi seluruh KPM PKH sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan.
-Melakukan mediasi, fasilitasi dan advokasi kepada KPM PKH untuk memperoleh bantuan sosial PKH dan bantuan program komplementer lainnya.

Menurut Pjs Desa Neglasari Dadang Rahmat dalam kata penerimaan Pendamping PKH kami merasa terbantu dengan adanya petugas Pendamping PKH, untuk itu kepada Pendamping PKH yang baru selamat bekerja, dan Pendamping PKH yang lama kami ucapkan terimakasih atas kerja samanya selama ini. "Ucap Dadang Rahmat"

Begitupun menurut Pjs Kepala Desa Linggasari Dian Puspitasari mengatakan idem apa yang disampaikan Pak Pjs Desa Neglasari, namun sedikit kami menambahkan, bila ada perubahan KPM dimohon ada singkronisasi Pendamping PKH dengan pihak Pemdes. "Tandas Dian Puspitasari"

Penulis: Bah
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Serah Terima Dampingan PKH Desa Linggasari dan Desa Neglasari Kecamatan Darangdan

Terkini