Top Ads

Koramil 1902/Plered Kodim 0619/Pwk Melaksanakan Giat Ops Yustisi

Admin
Last Updated 2020-10-14T10:05:59Z



DINAMIKAJABAR.COM | PURWAKARTA
- Dalam rangka pengawasan pendisiplinan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB),  Koramil 1902/Plered Kodim 0619/Pwk Melaksanakan Giat Ops Yustisi Inpres No 6 Tahun 2020 Secara Serentak di Wilayah Pasar Citeko dan pembagian masker kepada Masyarakat yang tdak menggunakan masker. Rabu (16/9).

Hadir dalam kesempatan itu, Kapolsek Plered Beserta Anggota, Anggota Dishub, Anggota Satpol PP dan Staf Kecamatan.


Danramil 1902/Pld Kapten Arm Rambat menuturkan, kegiatan ini dalam rangka untuk menegakan disiplin warga masyarakat  di masa adaptasi kebiasaan baru. Dimana ini sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

"Disini kami menggelar razia masker kepada warga yang tidak menggunakan masker. Mereka yang tidak menggunakan masker kita lakukan teguran dan tindakan sanksi sosial," ujarnya.

Danramil menambahkan, penggunaan masker merupakan salah satu cara yang efektif untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Sebab itu bermanfaat bagi pribadi yang memakai dan bagi orang lain disekitarnya. Tuturnya


Danramil  berpesan kepada seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan 3M protokol kesehatan. Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun di air mengalir. Itu sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19," pungkasnya (Td)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Koramil 1902/Plered Kodim 0619/Pwk Melaksanakan Giat Ops Yustisi

Terkini